Tutorial membuat blog di Wix.com

Wix.com memberikan alternatif bagi anda-anda yang ingin membuat blog selain dari blogspot ataupun wordpress.

Anda dapat mendaftar secara gratis.
Saran saya, sebelum anda mendaftar, siapkan email dengan nama yang sesuai dengan blog yang akan anda buat karena nama email anda yang akan menjadi alamat blog anda nantinya.

Setelah selesai login, seperti biasa anda akan diberi template, ingat templat ada yang berbayar, tidak semua gratis.

Pilih yang free.

Setelah itu perhatikan sebelah kiri, anda akan menemukan tombol-tombol, seperti widget kalau di blogspot.
Yang perlu di ingat disini adalah: mereka menyediakan yang berbayar juga, misalnya image, ada yang gratis ada yang berbayar.

Untuk menulis post, cukup klik area postingan, akan muncul pilihan manage post
Selanjutnya anda bisa menulis seperti biasa

Kalau anda ingin memasang script html seperti iklan bagaimana?
Pilih tombol tanda + dan pilih bagian "more"
Pilih html code

Kemudian tekan enter code
Tinggal anda paste kesitu, selesai

Anda bisa langsung mengatur lebar tampilan iklan hanya dengan menggeser garis nya.

Selain itu, untuk text, mereka menyediakan pilihan animasi, jadi anda bisa menambahkan aplikasi pada text yang anda buat

kemudian piliha model animasinya

Nah gampang bukan?

Meskipun gampang digunakan, ada beberapa kelemahan dari wix.com ini yaitu:
1. Alamat blog tidak keren,
2. Tampilan free blog sangat mengganggu dan tidak keren
muncul dibagian atas kanan
muncul di bawah blog
3. Loading agak lama, tadi aku coba untuk melihat websiteku ternyata perlu waktu untuk loading, padahal gambar dan isi masih sangat sedikit.

Nih, contoh blog yang aku buat barusan